Sirloin Steak with Mashed Potato and Asparagus

Memberikan sesuatu yang spesial untuk pasangan di hari kasih sayang dapat berupa apapun. Bisa berupa barang favorit, bunga, atau bahkan kamu bisa mempersembahkan kreasi spesial yang dibuat sendiri. Ini dia salah satu referensinya, Sirloin Steak with Mashed Potato and Asparagus. Simak resepnya berikut ini ya.

 

Bahan-Bahan

Sirloin Steak     

200g      Sirloin steak      

2g          Lada hitam utuh               

2g          Garam  

             

Roasted Garlic Mashed Potato

150g      Kentang             

30g        Unsalted butter

2g          Bubuk Pala          

50g        Niagara Farms 

5g          Fresh rosemary

20g        Susu     

25g        Bawang Putih     

             

Sauteed Asparagus

10g        Bawang Putih     

30g        Asparagus         

 

Hasil Jadi : 1 Porsi

 

Cara Membuat

Roasted Garlic Mashed Potato

1. Lumuri bawang putih dengan minyak dan taburi dengan sedikit garam.

2. Kemudian bungkus bawang putih menggunakan aluminium foil dan panggang didalam oven selama 30-45 menit dengan suhu 180 derajat celcius.

3. Lalu kukus/rebus kentang hingga lunak dan mudah untuk dihancurkan.

4.Setelah selesai di rebus/kukus hancurkan kentang menggunakan garpu hingga halus.

5. Kemudian masak butter,susu hingga mendidih dengan api kecil, lalu tambahan parutan nutmeg.

6. Lalu tambahkan Niagara Farms, aduk hingga tercampur rata.

7. Kemudian masukan kentang yang telah dihaluskan dan bawang putih yang sudah dipanggang,kemudian aduk hingga tercampur rata.

 

Sirloin Steak

1. Taburi sirloin dengan garam dan lada hitam sesuai selera, kemudian diamkan selama 5 -10 menit sebelum dimasak

2. Kemudian panaskan panci hingga sedikit berasap, kemudian tambahkan sedikit minyak

3. Setelah minyak panas, masukan sirloin masak selama -+ 1menit setiap sisi hingga mendapatkan kematangan sesuai selera.

4. Setelah mendapatkan kematangan sesuai selera, resting sirloin selama -+5 menit sebelum dihidangkan dan dipotong.

 

Finishing

1. Tumis asparagus dan bawang putih, masak hingga matang dengan  api besar.

2. sajikan steak dengan mashed potato dan sauteed asparagus sebagai side dish.

Untuk membuat sajian ini semakin spesial, kamu bisa menambahkan Niagara Farms untuk membuat mashed potato. Niagara Farms merupakan produk dairy blend dari Rich’s yang multifungsi. Selain bisa sebagai bahan campuran masakan Western, produk ini juga bisa digunakan untuk membuat Mousse Cake, filling roti dan cake, dessert, dan minuman. Untuk membeli Niagara Farms, silakan hubungi admin di sini.

Komentar

Postingan Populer