Kongguksu
Masyarakat Korea menyantap kacang dengan berbagai variasi. Salah satunya Kongguksu yang selain enak juga pastinya menyehatkan karena memiliki kadar protein yang tinggi. Ciri khas rasa yang manis dan terdiri dari mie kuah kacang kedelai dingin. Ingin mencoba membuatnya? Recreate resep Kongguksu berikut ini.
Bahan-Bahan
300g Kacang
kedelai
150g Somen
noodle
30g Timun
Jepang
30g Tomat
10g Bawang
putih
10g Minyak
wijen
5g Wijen
50g Non
Dairy Creamer
Hasil Jadi : 2 Porsi
Cara Membuat
Kuah Kacang Kedelai
1. Rendam kacang kedelai selama 24 jam.
2. Setelah kacang kedelai di overnight,
lalu buang air rendaman kacang kedelai.
3. Kemudian rebus kacang kedelai dengan air
baru dan tambahkan bawang putih parut selama +- 10-15 menit dengan api sedang.
4. Setelah proses merebus selesai, saring
kacang kedelai dan simpan air rebusan kacang kedelai.
5. Blender kacang kedelai yang sudah
disaring, tambahkan air rebusan sedikit-sedikit.
6. Blender kacang kedelai hingga
konsistensi yang diinginkan.
7. Saring hasil blender kacang kedelai
menggunakan saringan tahu agar hasil kuah lebih halus (optional).
8. Setelah diblender dan disaring, masak
kaldu kedelai dengan api kecil.
9.Aduk sesekali hingga matang, kemudian
matikan kompor lalu tambahkan Non Dairy Creamer.
10. Simpan di kulkas sebelum disajikan.
Somen Noodle
1. Rebus mie hingga matang (durasi +- 2
menit / baca anjuran packaging).
2. Setelah mie matang, tiriskan, lalu bilas
dengan air es / air dingin kemudian saring kembali.
Finishing
1. Hidangkan mie dengan kuah kedelai yang
telah didinginkan lalu berikan es batu yang telah dihancurkan (optional).
2. Garnish dengan potongan kyuri dan tomat
yang telah diiris.
Dinikmati dengan kuah dingin adalah ciri
khas kongguksu. Pastikan kamu menambahkan Non Dairy Creamer agar kuah Kongguksu
semakin creamy dan lezat. Cara menggunakannya pun mudah, cukup dicampur saja ke
dalam Kongguksu di akhir proses memasak. Untuk pembelian Non Dairy Creamer,
silakan hubungi admin di sini ya.
Komentar
Posting Komentar