Nutty Chocolate Fudge

Selamat tahu baru semua! 😊 Di awal tahun yang baru ini yuk kita tetap berkreasi dengan menu nikmat yang pasti disukai keluarga. Ada Nutty Chocolate Fudge dengan cookie base dan dikombinasikan dengan chocolate cheese, peanut butter cheese, dan terakhir chocolate crème. Sudah terbayang lezatnya kan? Ini dia resepnya untuk kamu.

 

Bahan-Bahan

Cookies Base    

320g      Digestive Biscuit (Hancurkan)    

60g        Icing Sugar        

180g      Butter (Melted)

             

Chocolate Cheese Mixture         

115g      Dark Chocolate Compound (Melted)      

50g        Whip Topping Chocolate           

200g      Cream Cheese  

30g        Icing Sugar        

60g        Whip Topping Chocolate            

             

Peanut Butter Cheese Mixture 

90g        Peanut Butter   

200g      Cream Cheese  

50g        Icing Sugar        

60g        Whip Topping Chocolate            

             

Chocolate Crème           

300g      Whip Topping Chocolate (whipped)      

 

Hasil Jadi : 1 Cake

 

Cara Membuat :

Cookies Base

Campurkan semua bahan lalu timbang 150gr, letakkan di dalam ring ukuran 18cm tekan - tekan, sisihkan.

 

Chocolate Cheese Mixture

 1. Campurkan cream cheese dan icing sugar aduk sampai halus.

 2. Lalu cairkan Dark Chocolate Compound & Whip Topping Chocolate kemudian campurkan dengan cream cheese dan icing sugar aduk sampai rata. Sisihkan.

3. Aduk Whip Topping Chocolate sampai mengembang.

4. Lalu campurkan ke adonan cream cheese, aduk sampai tercampur rata.

5. Kemudian tuang diatas cookies base, ratakan, kemudian simpan ke dalam Frezzer selama 1 jam.

 

Peanut Butter Cheese Mixture

1. Hangatkan Peanut Butter di dalam Microwave.

2. Lalu camuprkan dengan adonan cream cheese dan icing sugar, aduk sampai rata.

3. Kemudian kocok Whip Topping Chocolate sampai mengembang.

3. Lalu campurkan dengan adonan cream cheese, aduk sampai rata.

4. Setelah itu tuang adonan di atas coklat cream, ratakan dan simpan kembali ke dalam freezer selama 1 jam.

 

Chocolate Creme

Kocok bahan sampai mengembang, lalu dekor pada bagian atas cake. Beri Taburan cocoa powder di bagian atas cake.


Rasa cokelat dan keju yang enak berpadu indah di indera pengecap. Apalagi Nutty Chocolate Fudge dibuat dengan Whip Topping Chocolate, krim dari Rich’s Indonesia yang praktis dan mudah digunakan dengan rasa cokelat yang sangat lezat. Aplikasinya serbaguna, bisa sebagai pelapis kue, isian, minuman, hingga dessert. Untuk membeli Whip Topping Chocolate, silakan hubungi admin di sini.

 

Komentar

Postingan Populer